Selasa, 1 Agustus 2023 – 11:43 WIB
Jakarta – Politikus kawakan Akbar Faizal menyoroti pernyataan Rocky Gerung yang diduga menghina Presiden RI Jokowi. Omongan Rocky itu viral di media sosial karena menyebut kata-kata kasar seperti tol** dan baji*.
Baca Juga :
Jokowi Minta Penerima Beasiswa LPDP Balik Pulang ke Tanah Air
Melalui akun media sosial Twitternya, Akbar mengkritisi Rocky keterlaluan karena omongannya yang diduga menghina Jokowi. Ucapan Rocky itu berimbas terhadap pelaporannya ke polisi.
“@rockygerung, kamu keterlaluan. Tp sy takkan setuju kamu dipidana karena ucapan kasarnu ke pak @jokowi,” tulis Akbar di akun Twitter @akbarfaizal68 yang dikutip pada Selasa, 1 Agustus 2023.
Baca Juga :
Kata Menhub Budi Karya soal Heboh Tikungan LRT Jabodebek yang Disebut Salah Desain
Menurut Akbar, biarkan masyarakat yang menilai Rocky secara akal sehat. Tapi, ia menyarankan agar pengamat politik itu meminta maaf.
Baca Juga :
Jokowi Lebur Karantina di Tiga Kementerian, Ini Kriteria yang Cocok Jadi Kepala Barantin
Bagi dia, Rocky tak akan terhina jika minta maaf. Dia bilang cara itu akan memberikan contoh kepada generasi muda.
“Biarkan nalar sehat bangsa ini yg menilaimu.. Kamu takkan terhina jika meminta maaf Rock. Lakukanlah bro. Anak2 kita tunggu kearifanmu. Mari beri contoh kpd mrk,” tambah Akbar.
Halaman Selanjutnya
Omongan Rocky Seperti Apa?
Quoted From Many Source